twitter
rss

Internet sudah tak asing lagi di telinga masyarakat bahkan diseluruh dunia tahu tentang internet. sekarang ini yang menggunakan internet bukan hanya orang dewasa, profesor atau doktor, ataupun orang-orang yang memang berkepentingan, namun anak-anak juga menggunakan internet mulai dari coba-coba atau ikut-ikutan orang yang lebih tua sampai yang menggunakan internet untuk sekedar menghabiskan waktu. 

Dalam berinternet sebenarnya ada beberapa aturan yang seharusnya ditaati oleh para pengguna internet. karena etika saat berinternet saat diperlukan demi menjaga keamanan dan kenyaman para pengguna. beberapa etika yang harus ditaati dalam berinternet :
  • Jangan mengutip sembarangan
jika ingin mengutip karya tulisan orang lain hendaknya mencantumkan url atau referansi tulisan tersebut, atau sebutkan nama penulisnya. walau hal tersebut sepele, namun kita sebagai yang mengutip haruslah menghargai setiap karya orang lain.
  • Jangan terlalu terbuka
saat ini Facebook, Twitter, Bing, YM dll, sedang marak-maraknya. namun jangan terlalu terbuka terhadap hal pribadi kita dipublik. karena itu dapat membahayakan kita jika ada yang berniat berbuat jahat.
  • Jangan menulis dengan huruf besar
menulis huruf besar mungkin biasa untuk sebagian orang, tapi untuk sebagian yang lain huruf besar (kapital) bisa berarti lain, seperti marah, emosi, kesal dan lain sebagainya. jadi mulai hindari pemakaian huruf besar.
  • Sopan dalam berkomunikasi
walau dalam berinternet kita tetap harus sopan dalam berkata-kata, karena bisa saja ada yang tidak suka saat kita mengungkapkan sesuatu.
  • Gunakan seacrh engine
Gunakan internet untuk menemukan informasi yang tepat, seperti menggunakan search engine agar memudahkan kita dalam mencari informasi tersebut. 
  • Jangan gunakan “Return Receipt” 
jika kita menggunakan return receipt untuk setiap email yang dikirim. Seolah-olah kita ingin tahu apakah mereka membuka email yang kita kirim. 
  • Jangan gunakan format HTML  
Jika Anda mengirim sebuah pesan penting ke rekan Anda, jangan gunakan format HTML tanpa Anda yakin bahwa program e-mail rekan Anda bisa memahami kode HTML. Jika tidak, pesan Anda sama sekali tidak terbaca atau kosong. Sebaiknya, gunakan plain text.
  • Jangan membicarakan orang lain
membicarakan orang lain apalgi jika hal buruk didepan public akan sangat berbahaya, oleh karena itu lakukanlah secara pribadi.

Sumber :

0 komentar:

Posting Komentar